Follow me ...

Untuk memainkan game-game lawas konsol PSX ( PS1) di Android, sebenarnya banyak aplikasi yang mendukung, beberapa diantaranya adalah PSX4Droid, atau ada juga yang  FPSe. Nah, disini saya akan memberikan sedikit tutorial bagaimana cara memainkan game PSX di Android, dengan menggunakan FPse yang menurut saya memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan emulator lain, seperti:
  • Save game dimana saja, sama dengan emulator yang ada di PC
  • Bisa menggunakan kontroler tambahan yang bisa disambungkan dengan koneksi bluetooth ke device Android
  • Berbagai macam pilihan refresh rate, sehingga cukup hardware friendly dengan hampir semua spesifikasi Android
  • Dukungan file image dengan banyak format, mulai .bin hingga .iso
Untuk memulai instalasi, ikuti tutorial dibawah ini:
1. Download file Installer dan juga file bios FPse disini : Installer dan Bios
2. Copy file .apk dan file bios diatas ke sembarang folder di SD Card. Install file .apk-nya. Tunggu sampai selesai.


3. Sekarang mulai kita setting aplikasinya. Masuk ke aplikasi, pilih Menu > Option > System > Pilih Choose Bios. ( Pilih File Bios yang sudah di siapkan sebelumnya / SCPH1001.bin ) > Save Default Config.

4. Setelah itu, emulator sudah siap untuk digunakan. Untuk mulai bermain, pilih salah satu ROM atau file image yang sudah disiapkan melalui Load Game. Banyak website penyedia ROM PSX di dunia maya. Coba saja search di google, atau di forum-forum game. Atau kamu bisa Copy sendiri dari CD Game nya dengan mengubahnya dulu ke format .bin atau .iso.

6. Selamat, sekarang Anda sudah bisa bernostalgia dengan game-game PS-One di gadget Android Anda!


Read More …

Gunakan Regina 3D Louncher bagi kamu yang ingin ubah tampilan SGA seperti HTC , dilengkapi juga dengan prakiraan cuaca yg bisa update setiap setengah jam sekali.

Untuk tampilannya, berikut preview video nya:


Download Regina 3D Louncher untuk Android disini
Read More …

Cara instalasi:

  1. Update Script ini untuk semua ROM Samsung dan CM7 ROM,
  2. Download file zip terlampir s95allinonescript_flashable.zip, simpan di  sd-card >mount sistem flash dengan CMW dengan Recovery Mode ( Tekan tombol Power dan Home bersamaan, tahan sampai keluar logo samsung lalu lepaskan bersamaan)
  3. Reboot SGA.
Untuk hasil yang maksimal setelah Update Ram Script nya install juga Juice Defender Ultimate.
.
Attach file :

s95allinonescript_flashable.zip
Read More …

JuiceDefender Ultimate 3.8.0 Android APK













JuiceDefender Ultimate 3.8.0 Android APK  ( Download )
Persyaratan: Android 2.1 +
Kegunaan : Menghemat daya dan memperpanjang usia pakai battery dengan JuiceDefender

JuiceDefender Ultimate menggunakan fitur yang dapat di kostumasi sepenuhnya dan disesaikan dengan kebutuhan user sehingga didapatkan penggunaan daya battery yang efektif dalam pemakaiannya.
Untuk kontrol mutlak efisiensi daya battery, Juice Defender ini pantas untuk di coba.
JuiceDefender adalah aplikasi yang sarat guna dan juga cukup mudah untuk dimengerti pemakaiannya untuk menghemat battery perangkat android kamu.
Dikemas dengan fungsi cerdas, maka secara otomatis dan dapat menhetahui secara langsung komponen mana yang paling menguras baterai, seperti konektivitas 3G/4G dan WiFi.

Yang dapat dilakukan oleh JuiceDefender Ultimate :
  • Kontrol WiFi secara otomatis.
  • Interval jadwal yang dapat disesuaikan, antara lain Modus pada malam hari, hari sibuk, ataupun jadwal akhir pekan
  • Profil Ekstrim
  • Aplikasi dikonfigurasikan dengan mode lebih interaktif
  • Modus pengalihan 2G/3G/4G, tergantung keperluan pengguna*
  • Frekuensi CPU*
  • Kontrol kecerahan Cerdas dengan filter layar terintegrasi dan "night tint" mode
  • Kontrol Timeout untuk meminimalkan kerumitan lockscreen, atau menonaktifkannya sama sekali ketika kamu di rumah
  • Kontrol Bluetooth - ini juga dapat secara otomatis menyambung kembali ke headset / handsfree!
  • Dan setiap pengaturan sepenuhnya dapat disesuaikan!


* Available if supported by your ROM
Read More …

Untuk mengganti Boot Animation SGA dengan Android Commander tidaklah sulit, kamu tinggal mencari boot animation yang kamu suka di internet dan install ke SGA kamu dengan menggunakan Android Commander.
Untuk Android Commandernya bisa download disini.

Untuk langkah-langkahnya sebagai berikut
  • Install Android Commander
  • Hubungkan SGA ke komputer dengan kabel data.
  • Jalankan program Android Commandernya, tampilannya akan terlihat seperti ini.
 



  • Klik Windows Files, cari lokasi dimana Boot animation yang sudah kamu download dan simpan sebelumnya.
  • Pada kolom sebelah kanan klik Android Files masuk ke folder System > Media .... lalu centang Bootanimation.zip, lalu pilih delete.
  • Setelah bootanimation.zip yang ada di android files terhapus kembali lihat ke Windows Files dan cari lokasi bootanimation.zip yang sudah di simpan sebelumnya > centang atau tandai kotak disebelah kirinya > pilih copy. pilih OK. ( Catatan : File boot animation yg di download untuk dijadikan bootanimation SGA harus dengan extensi ZIP dan dengan nama file " bootanimation " tanpa tanda petik , kalau belum file hasil downloadnya harus di rename dulu.)
  •  

    • Setelah selesai, pilih tombol Reboot/ Power Off, tandai bagian Reboot to bootloader.
    • Nyalakan SGA dan selesai.
    Contoh beberapa bootanimation SGA:



    Gingerbread Blue ( Download )
    Android Glow (Download )

    Gingerbread Green ( Download )








      Read More …

      Popular Posts