Inilah dia cara menghapus dan menghilangkan tato permanen. Menghapus tato yang sifatnya temporer sangat mudah, hanya dengan beberapa cara sederhana saja, tinta akan luruh di permukaan kulit. Tapi Bagaimana dengan Tato Permanen? Tato permanen memiliki tinta yang menempel dibawah permukaan kulit.
Berbagai macam cara untuk menghapus tato tidak ada yang sempurna mengusir tinta dalam kulit, kalopun mampu akan merusak jaringan kulit, bahkan akan meninggalkan bekas luka yang tidak enak untuk dilihat. Teknllogi terakhir adalah dengan menggunakan laser, hanya saja kelemahannya adala selain mahal, harus dilakukan beberapa kali. Berikut
Inilah cara menghilangkan tato permanen
Pemilik tato permanen umumnya sadar bahwa 'lukisan' tersebut akan menempel di kulitnya sepanjang hayat. Namun ada juga yang menyesal atau kurang puas, lalu ingin menghapusnya. Caranya mulai dari mengiris kulit hingga menggunakan laser.
Risiko menghilangkan tattoo umumnya adalah bekas luka, yang kadang-kadang lebih mengganggu penampilan dibandingkan tato itu sendiri. Karena itu bagi siapapun yang ingin membuat tato, pikirkan betul-betul segala risikonya agar tak menyesal di kemudian hari.
Teknik menghilangkan tato dan berbagai risikonya adalah sebagai berikut, seperti dikutip dari WebMD, DoctorOz dan BBC, Minggu (24/4/2011).
1. Dermabrasi
Teknik ini memakai sejenis amplas atau butiran pasir untuk menggosok kulit hingga lapisan paling luarnya terkelupas. Tinta tato yang terletak di bawah lapisan tersebut kemudian tinggal dikikis dengan pisau bedah oleh seorang dokter kulit.
Meski mudah dan relatif murah, cara ini memiliki kerugian yakni rasa sakit yang luar biasa terutama jika ukuran tatonya cukup besar. Teknik ini berisiko menyebabkan luka, bahkan sering meninggalkan bekas jaringan parut yang lebih tidak menarik dibandingkan tato itu sendiri.
2. Mengiris kulit
Teknik lain yang cukup mudah meski tetap harus dilakukan oleh dokter adalah mengiris kulit yang ada tattoonya. Risiko terbentuknya jaringan parut pada teknik ini lebih besar dibandingkan dermabrasi, sehingga hanya dilakukan pada jenis tato yang tidak terlalu besar.
Mengiris kulit hanya dilakukan pada tato berukuran besar jika teknik lain tidak berhasil menghilangkannya. Misalnya karena tintanya terlalu dalam meresap ke dalam kulit atau jenis tintanya memang sulit untuk dihilangkan dengan cara lain.
3. Cryotherapy
Tato juga bisa dihilangkan dengan menggunakan nitrogen cair yang suhunya berada di bawah titik beku. Jaringan kulit yang ditetesi cairan tersebut akan membeku dan hancur, kemudian luruh bersama tinta tato yang pada lapisan di bawahnya.
Kelemahan teknik yang disebut cryotherapy ini adalah memicu kerusakan kulit yang serius. Dokter tidak bisa menghancurkan tinta tato yang letaknya di bawah kulit, tanpa merusak permukaan terluar dengan hanya meneteskan nitrogen cair di atasnya.
4. Krim anti-tato
Serupa dengan cryotherapy, krim anti-tato juga bekerja dengan cara menghancurkan tinta tato agar bisa luruh dari permukaan kulit. Krim semacam ini umumnya berisi larutan trichloroacetic acid (TCA) yang akan bereaksi dengan tinta namun lebih aman bagi kulit.
Kerugiannya tak lain adalah harganya yang sangat mahal, yakni sekitar US$ 100 untuk pemakaian rutin selama 2 bulan. Selain itu, efektivitasnya relatif rendah sehingga lebih tepat disebut menyamarkan tato dan tidak dijamin akan hilang 100 persen.
5. Laser
Teknologi paling mutakhir untuk menghilangkan tato adalah laser, yang cukup efektif sekaligus paling aman bagi kulit. Prinsipnya adalah mengurai partikel tinta di bawah permukaan kulit, agar dapat dihancurkan oleh sistem kekebalan tubuh alami manusia.
Meski aman, teknologi ini cukup mahal dan kadang butuh waktu lebih lama untuk menghilangkan warna tertentu misalnya hijau, oranye dan putih. Beberapa orang yang kulitnya sensitif juga dianjurkan memakai tabir surya setelah menjalani prosedur ini.
Source: www.beritamandiri.com
Categories:
Popular Posts
-
Spesialis Anak 1. Dr. Adi Tagor, Sp.A, RS. Pondok Indah, Jl. Metro Duta kav. UE, Pondok Indah, Jakarta Selatan. Tel. (021) 7692252 2. ...
-
Berdasarkan film dari penulis buku J. K. Rowling menyimpulkan kisah dari permainan penyihir Harry Potter. Dalam Harry Potter dan Relikui Ke...
-
Steven Spielberg’s Dreamworks has hired Director Shawn Levy (who brought us Night at the Museum) to helm Real Steel, an upcoming science-fi...
-
HardRock FM - 87,5 (Play) El - Shinta News (Play) Gen FM (Play) I - Radio (Play) Radio Sonora FM (Play) Cosmopolitan FM (Play) ...
-
Daftar Dokter Spesialis di DKI Jakarta Lengkap dengan Rumah Sakit / Klinik Praktek ...
-
Catatan Medis. ( Read more ) Kesehatan anak dan bayi. ( Read more ) Daftar Dokter Spesialis di Jakarta. ( Read more ) Daftar Dokter Spe...
-
Blok RGB/ Video sebuah monitor CRT - Read more Office tutorial - Read more Membuat efek lipatan ( Page peel ) di blog - Read more Cara...
-
Apa sih cacingan itu ? Infeksi Cacing atau biasa disebut dengan penyakit cacingan termasuk dalam infeksi yang di sebabkan oleh parasit. Pa...
-
Portable Zahir Accounting - (Download) You Tube Downloader - (Download) Internet Download Manager - (Download ) Folder Protected - ( ...
-
Lirik Lagu - Versace On The Floor - Bruno Mars Let's take our time tonight, girl Above us all the stars are watchin' There...